Home » Ikan » Peralatan dan Cara Memancing di Laut

Peralatan dan Cara Memancing di Laut

daftarhewan.com. Memancing di laut. Ketentuan mengenai alat dan cara memancing di laut telah diterbitkan oleh Formasi (Federasi Organisasi Mancing Seluruh Indonesia) dalam buku berjudul “Ketentuan Tentang Peralatan dan cara Memancing”.

cara memancing ikan di laut dalam, cara memancing di laut bagi pemula, cara memancing di laut yang benar, cara jitu memancing di laut, teknik mancing dasaran di laut, teknik mancing dasaran, cara memancing ikan di laut, teknik mancing di laut, teknik memancing di laut, rangkaian pancing dasaran di laut, cara mancing di laut supaya dapat ikan besar, trik mancing di laut, rangkaian pancing dasaran laut

Memancing di laut – via : topsailangler.com

Standar Peralatan Memancing

Line – Baik monofilamen, multifilamen, maupun multi core filament boleh dipakai untuk memancing, tetapi kawat atau kabel logam dilarang.

Ganjal tali pancing – Bila tidak disambung langsung dengan kenur diizinkan tanpa pembatasan ukuran maupun bahan.

Tetapi bila disambungkan, klasifikasi hasil pancingan ditetapkan berdasarkan kelas kenur yang lebih besar. Kelas maksimum tali pengganjal yang diizinkan adalah 30 kg (130 lbs) dengan jenis sesuai persyaratan line.

Double line – Boleh tidak dipakai. Tetap ijika digunakan, ukuran / kelasnya harus sama dengan kenur yang dipakai.

Panjang maksimum yang diizinkan untuk kelas kenur 1 kg – 10 kg adalah 4,57 m, dan setelah disambung dengan leader maksimum 6,1 m.

Untuk kelas keunur lebih besar dari 10 kg, panjang double line maksimum 9,14 m, dan setelah disambung dengan leader maksimum 12,19 m.

Penyambungan double line dengan leader harus menggunakan simpul sambungan, klem, swivel, atau alat lainnya.

BACA JUGA :  6 Cara Memilih Joran Tegek yang Bagus

Sementara pengukurannya dimulai dari ujung simpul sambungan sampai ujung simpul atau alat penyambung lain yang dipakai.

Leader – Boleh tidak dipakai. Tetapi jika dipakai, pengaturan panjangnya sama seperti persyaratan double line dengan pengukuran panjang dimulai dari simpul sambungan ke line (double line) sampai ujung rangkaian pancing, umpan, atau alat lainnya. Bahan leader dan kelas kekuatan tidak dibatasi.

Penggunaan toogle (batang lurus) pada leader juga diizinkan, namun panjangnya terbatas 50 mm.

Rod – Harus sesuai dengan serasi dengan tujuan etika dan kelaziman memancing. Panjang rod tidak dibatasi.

Namun panjang ujung yang lentur minimal 101,6 cm dan panjang gagang yang kaku maksimal 68,58 cm.

Pengukurannnya harus dimulai dari bawah titik tengah reel. Bila gagangnya jenis yang bengkok, pengukuran dilakukan secara lurus (tidak mengikuti bengkokan).

Reel – Harus sesuai dan serasi dengan etika dan kelaziman memancing. Penggunaan reel dengan penggerak motor listrik, hidrolik, dan pegas dilarang.

Demikian juga dengan rell bergigi pengunci anti slip dan pengengkol ganda.

cara memancing di laut, memancing di laut, cara memancing ikan di laut, cara memancing ikan laut, cara mencari spot mancing di laut, cara memancing ikan besar di laut, cara memancing ikan tuna di laut, cara memancing ikan laut dalam, cara mancing dasar di laut, cara memancing ikan laut yang benar, cara memancing di laut tanpa umpan, cara memancing di tengah laut, cara memancing ikan di tengah laut

Peralatan memancing di laut – via : barnsleyfishing.co.uk

Bait FishingMemancing di laut dengan umpan hidup atau mati maksimum menggunakan dua hook tunggal yang dipasang mantap.

BACA JUGA :  10 Fakta Hiu Megalodon Besar yang Mengerikan

Jarak antara kedua mata pancing (bagian yang berlubang untuk mengikat tali) minimum sama dengan panjang hook terbesar yang dipakai dan maksimum 45,72 cm.

Kecuali bila hook dikaitkan langsung satu sama lain melalui mata pancing. Gambar atau foto rangkaian pancing ini harus disertakan untuk setiap pengajuan rekor.

Lure – Lure atau umpan tiruan. Memancing dengan umpan tiruan yang dapat berlenggokk (misal konahead) maksimum menggunakan dua hook tunggal.

Jarak antara kedua hook minimum sama dengan panjang hook dan maksimum 30,48 cm. Pengecualian bila hook dikaitkan satu sama lain melalui mata pancing. Bila menggunakan satu hook tunggal, sebagian atau seluruh hook harus berada di dalam skirt (rumbai umpan).

Gang hook (hook berujung ganda dua tau tiga) juga diizinkan dipakai jika terpasang pada lure yang dirancang khusus dengan gang hook.

Hook semacam ini harus dapat bergerak bebas dan jumlah yang dipasang maksimum 3 buah.

Gambar atau foto rangkaian pancing dengan hook tunggal maupun ganda harus disertakan untuk setiap pengajuan rekor. Untuk menghilangkan keraguan, khusus untuk lure dengan gang hook jika dirasakan perlu padat ikut dikirimkan.

Peralatan lainnyafighting chair tidak boleh dilengkap dengan alat penggerak mekanis untuk membantu pemancing.

Rod holder di fighting chair atau fighting belt harus dapat bergerak bebas. Panjang ganco dan jaring seser bergagang maksimum 2,43 m.

BACA JUGA :  Bolehkah Ikan Gabus Digoreng, Boleh, Ini Cara dan Resepnya!

Ganco bertali panjang tali maksimum yang diizinkan 9,14 m (diukur panjang efektif dari simpul ikatan sampai ujung lainnya). Harpun atau tombak bertali dilarang digunakan.

Pelampung (kumbul) dilarang dipakai, kecuali pelampung kecil yang dimaksudkan untuk menentukan kedalaman umpan dalam air.

Semua bentuk alat pembelit ikan dilarang dipakai untuk tujuan memasang umpan, hook, fight, maupun mengangkat ikan ke kapal.

Outrigger, downrigger, layang-layang, dan alat tonda boleh dipakai. Tali pengaman joran boleh dipakai, asal bukan untuk membantu pemancing saat fight.

Ketentuan Cara Memancing

  • Mulai dari strike (umpan dimakan ikan), mengambil rod dari rod holder, fight, dan menarik ikan sampai pada jarak untuk diganco, pemancing tidak boleh dibantu oleh orang lain.
  • Bila terjadi strike, pemancing harus secepatnya mengambil rod dari rod holder.
  • Bila terjadi lebih dari satu strike, hanya ikan pertama “dihajar” yang sah untuk diajukan sebagai rekor.
  • Harnes boleh dihubungkan ke rod dan reel, namun tidak boleh ke fighting chair. Pemasangan harness boleh dibantu oleh orang lain.
  • Gimbal atau sabuk joran boleh digunakan.
  • Bila leader telah berada pada jangkauan pembantu pemancing atau telah menyentuh ujung rod, leader boleh dipegang oleh lebih dari satu orang.
  • Satu atau lebih pembantu pemancing boleh bersama-sama mengganco ikan. (NA)